Jumat, 21 September 2012

RAHASIA PERFORMA ALL NEW JUPITER Z1 NAIK 20%

Kenapa Performa All New Jupiter Z1 yang berteknologi Fuel Injection (FI) bisa naik hingga 20%? Apakah karena motor yang kini namanya turut serta memeriahkan MotoGP 2012 ini menggunakan mesin baru?

Yup, betul! Mesin baru All New Jupiter Z1 membuat performanya meningkat hingga 20%. Di balik kekuatannya mesin anyar itu, All New Jupiter Z1 mengadopsi tiga teknologi yang biasa digunakan pada motor balap seperti, penggunaan YZ Crankshaft Technology, Low Friction Technology dan Forget Piston. Pengunaan YZ Crankshaft Technology terbukti mampu meningkatkan akselerasi dan torsi. Sehingga saat berkendara, motobikers akan merasakan sensasi riding feeling hebat, karena asupan tanaganya mumpuni dan gak bikin power tekor meski sering digeber pada putaran atas sekalipun.Berikutnya, kita tengok kehandalan dari penggunaan Low Friction Technology. Bekerja secara maksimal untuk meminimalkan hambatan tenaga akibat gesekan, Low Friction Technology mampu menjaga mesin setabil sehingga tenaga mesin yang dihasilkan semakin optimal, tanpa menyedot penggunaan BBM yang berlebihan. "Low Friction Technology secara khusus tertanam pada Camshaft yang memiliki tambahan bearing khusus dan Cranksaft Assy. Keduanya bekerja maksimal dan membuat putaran mesin lebih lembut dengan efek panas yang sanggat rendah," jelas Muhamad Abidin, GM Service Yamaha Indonesia.
Selain itu, penggunaan Forged Piston yang memiliki daya tahan tinggi dan ringgan, dipercaya mampu menyalurkan tenaga mesin yang lebih besar dan menjadikan motor lebih mudah berakselerasi. Karena, Forged Piston dibuat dengan alumunium khusus melalui peroses tempa (press) sehingga jauh lebih awet dan bandel. Itulah kenapa penerapan teknologi ini juga digunakan untuk notor-motor Yamaha seperti Jupiter MX, Vixion, Xeon, Mio J dan Soul GT. "Semua itu mebuat motor lebih handal, awet dan tahan lama," ujar Abidin.

Makin Komplit dengan FI 
Ketiga teknologi yang tertanam di All New Jupiter Z1 semakin komplit dengan dukungan teknologi Fuel Injection (FI). Kecanggihan teknologi FI pada All New Jupiter Z1 semakin menyempurnakan motor ini tanpa meninggalkan DNA khas jupiter yaitu cepat. Identitas speed ini bisa dibuktikan lewat akselerasi responsif dalam kondisi apapun (low-middle-high performance). Kecepatan dan performance All New Jupiter Z1 dilengkapi bodi motor yang didesain lebih efisien untuk menembus angin. Mudah bermanuver dan menikung meskipun saat traffic jam.
Dengan All New Jupiter Z1, feeling berkendara semakin nyaman sebab perpindahan gigi dan suara mesin lebih halus. Suara knalpot yang lebih bertenaga membuat pengendara lebih agah saat menunggangi All New Jupiter Z1.
Feel  seperti itu yang disebut Yamaha premium riding feeling.  Keunggulan All New Jupiter Z1 lainnya yaitu perawatan lebih mudah yang pastinya disukai konsumen.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar